Pernikahan adalah hari istimewa yang diharapkan hanya dijalani sekali seumur hidup. Setiap calon pengantin pasti mendambakan wajah yang kencang, bersih dan proposional serta cerah bersinar. Wajah dan riasan merupakan salah satu aspek yang akan membuat para tamu undangan tidak bosan untuk melihat pasangan pengantin di pelaminan. Tetapi bagi sebagian calon pengantin terutama dari pihak wanita tentunya, sukar sekali untuk menjaga agar kulit wajah tetap cerah bersinar karena faktor debu, udara yang kotor, kosmetik yang tidak dibersihkan dengan baik, gaya hidup yang tidak sehat dan masih banyak lagi faktor yang lainnya.
Ada banyak perawatan kulit wajah yang ditawarkan baik oleh pusat-pusat perawatan kulit maupun oleh produk-produk kosmetik dan perawatan kulit, tetapi kita pun bisa melakukannya sendiri dengan sedikit merubah pola hidup kita, diantaranya adalah sebagai berikut:
Ada banyak perawatan kulit wajah yang ditawarkan baik oleh pusat-pusat perawatan kulit maupun oleh produk-produk kosmetik dan perawatan kulit, tetapi kita pun bisa melakukannya sendiri dengan sedikit merubah pola hidup kita, diantaranya adalah sebagai berikut:
- Selalu bersihkan wajah setiap pagi dan malam, terutama setelah pulang dari beraktifitas
- Perbanyak mengkomsumsi sayuran dan makanan yang mengandung vitamin E, vitamin C, dan vitamin A
- Pilih kosmetik yang tidak mengandung minyak dan anti alergi
- Jangan tidur terlalu malam karena membuat kulit tidak mendapatkan relaksasi yang cukup
- Pertahankan gaya hidup yang sehat, kurangi minuman beralkohol dan olahraga secara teratur.
Diharapkan dengan melakukan aktifitas di atas dan ditambah dengan paket-paket perawatan kulit wajah yang banyak ditawarkan, sebelum hari H-nya nanti wajah sehat dan cerah bersinar bukanlah hal yang mustahil untuk didapatkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar